Anak-anak Tak Beribu

Tahun: 1981

Kategori: Drama

Tanggal Rilis:

Sutradara: Maman Firmansyah

Aktor: Santy Sardi, Lukman Sardi,Marlia Hadi,Debby C.Dewi,Ajeng T,Kusno Sudjarwadi

Facebook:

Twitter:

Sinopsis

Setelah ditinggal mati istrinya ketika melahirkan anaknya yang ketiga, tidak lama kemudian Akbar Hanafi (Aano Alcaf) yang sakit-sakitan itu kawain lagi demi nasib anak-anaknya dengan seorang janda, Tina (Debby C.)
 
Pada mulanya Tina bisa berfungsi sebagai istri dan ibu yang baik bagi anak-anak tiriny, Mimi (Santi S.), 11 tahun, Memed (Lukman S.), 8 tahun, Ayu (Ajeng S.), 6 tahun. Karena fisik Akbar Hanafi yang tidak menguntungkan, ia dipecat dari pekerjaan. Untuk menanggung biaya rumah tangga, Tina bekerja di sebuah konfeksi.
 
Usaha Akbar mencari pekerjaan lagi belum berhasil. Sementara itu anak-anak sudah semakin besar sehingga tanggungan keluarga semakin berat dan menyebabkan penyakit Akbar tambah parah hingga ia meninggal dunia. Anak-anak merasakan beban yang ditanggung ibu tirinya sangat berat, di samping sikapnya terhadap mereka sudah berubah. Anak-anak merncanakan mencari famili ibunya. Mereka meninggalkan rumah tanpa sepengetahuan ibu tirinya. Mimi. Memed dan ayu yang baru berumur 11 tahun, 8 tahun dan 6 tahun tidak mudah menemukan alamat yang dicari. Mereka tersesat. Bermacam-macam usaha yang mereka lakukan. Menjadi tukang semir, tukang parker dan pembantu restoran untuk menyambung hidupnya.
 
Suatu ketika mereka bertemu dengan seorang pemuda cacat yang bernama Johmarta (John Buntung) yang mempunyai usaha wiraswasta jual beli koran-koran bekas. Dengan bantuan John dan lingkungan tetangga, Mimi dan Memed diberi usaha berjualan kue-kue dan es di stasiun.
 
Sementara keadaan mereka mulai agak lumayan, suatu kejadian telah memisahkan Mimi dan Memed. Memed terbawa kereta apai. Melihat kejujuran Memed yang tersesat, seorang kaya memungutnya. Sang adik (ayu) yang berpisah dengan abangnya akhirnya jatuh sakit. Karena hubungan batin mereka bersaudara, menarik Memed untuk pulang menemui adiknya. Pertemuan tidak berlasung lama karena takdir telah menentukan Ayu meninggal dunia untuk selama-lamanya.

Foto

Video