Golok Setan

Tahun: 1985

Kategori: Aksi

Tanggal Rilis:

Sutradara: Ratno Timoer

Aktor: Barry Prima, Gudhi Sintara,Ratno Timoer

Facebook:

Twitter:

Sinopsis

Pernikahan Pitaloka dan Sanjaya terpaksa gagal. Karena Sanjaya diculik oleh Banyujaga untuk siserahkan kepada Ratu Siluman Buaya untuk dijadikan “Gundik”. Mandala pun tidak berhasil mencegahnya, bahkan Barada, ayah Pitaloka bersama pengikut-pengikutnya tewas ditangan Banyujaga. Pitaloka amat dendam dan bersumpah akan mendapatkan kembali calon suaminya. Ia minta bantuan pada Mandala mengantarkannya ketempat Ratu Siluman Buaya, untuk membuat perhitungan. Mandala merasa simpati dan bersedia menolong Pitaloka. Namun ia harus menyelesaikan urusannya terlebih dahulu mencari Golok Setan. Gurunya Abirawa memerintahkan demikian.
 
Abirawa sendiri saat itu telah cacat karena kedua kakinya terpaksa dipotong oleh Mandala akibat terkena racun ular berbisa ketika bertempur melawan si Nenek Cambuk Bermata SeribuSi Gelang-Gelang Sakti dan Siluman Ular Merah dibantu oleh Banyujaga kakak seperguruan Mandala yang membelot pada golongan hitam untuk mendapatkan informasi dimana disimpannya Golok Setan. Senjata ampuh dan sakti itu kini tersimpan disebuah gua di Bukit Dewa Pedang. Lewat peta yang diberikan Abirawa. Mandala berhasil sampai ketempat itu, bersama Pitaloka. Namun sebelumnya keempat pendekar hitam sebelumnya telah sampai terlebih dulu. Namun karena keserakahan mereka akhirnya mereka saling membunuh. Untuk mendapatkan senjata tersebut.
 
Banyujaga keluar sebagai pemenang, namun gagal masuk Goa karena tidak mampu menundukkan makhluk raksasa penjaga goa. Mandala kemudian berhasil mendapatkan senjata warisan Eyang Jayalaksana, Empu pembuat senjata dari logam meteor yang langka. Dengan susah payah dan mempertaruhkan nyawa, Banyujaga berusaha merampasnya namun Mandala berhasil menipunya.
 
Banyujaga melaporkan kegagalannya kepada Sang Ratu Siluman. Akibatnya ia dihukum dan tewas, masuk dalam kobaran api. Sang Ratu Siluman jelmaan buaya putih itu sesungguhnya sudah berusia ratusan tahun, tapi ia dapat bertahan awet muda dan cantik serta memerintah kerajaan dengan kejam. Ini dapat terjadi karena mendapatkan sari muda lewat pemuda-pemuda tampan yang didapatnya dari persembahan korban para penduduk kampung, atau menculiknya kalau orang kampung membangkang seperti nasib Sanjaya yang kini menjadi pemuas birahi sang Ratu. Beberapa pemuda yang bernasib sama juga terperangkap disana.
 
Mandala dan Pitaloka berhasil masuk istana Kristal Sang Ratu. Maka terjadilah prahara, setelah bebas dri pengaruh sihir Ratu, Mandala mengamuk dan menghancurkan seluruh Goa kerajaan Siluman itu dan berhasil membebaskan Sanjaya. Dan Ratu sendiri terpaksa kembali keasalnya berkat kesaktian Golok Setan. Maka seluruh kerajaan itu hancur dan tenggelam ke dasar bumi untuk selamanya. Sanjaya kembali kepelukan Pitalpka dan Mandala melanjutkan perjalanannya menumpas setiap kejahatan yang dilakukan oleh golongan hitam keseluruh jagat raya bersenjatakan “ Golok Setan “

Foto

Video